RENCANA PEMASARAN



Bisnis usaha kuliner yang saya miliki akan mencakup pangsa pasar di kawasan perkotaan seperti Jakarta, depok, dan bandung. Dengan pangsa pasar tersebut sehingga dibutuhkan rencana pemasaran yang matang guna bisnis yang saya miliki dapat dikenal luas oleh masyarakat. Rencana pemasaran yang ingin saya terapkan pada bisnis saya yaitu dengan membuat sebuah brosur yang menarik untuk mengenalkan bisnis saya kepada masyarakat luas, dengan harapan masyarakat tertarik untuk mencoba datang ke tempat bisnis saya.
Selain dengan pembuatan brosur saya juga akan memberikan promosi berupa pemberian diskon untuk seluruh makanan dengan tenggang waktu yang terbatas. Pemberian diskon tersebut juga guna untuk menarik minat masyarakat. Strategi pemasaran lainnya yaitu dengan melakukan pemasangan banner yang berisikan profil, jenis masakan, dan konsep bisnis yang saya miliki, selain hal tersebut saya juga akan melakukan promosi dengan memanfaatkan social media agar dapat bisnis saya dapat dengan mudah dikenal luas oleh masyarakat.

Strategi lainnya yaitu dengan melakukan soft launching yang menarik untuk pembukaan restoran pertama kali dengan mengundang bintang tamu agar konsumen tertarik. Strategi pemasaran saya yang terakhir adalah membuat kartu untuk konsumen yang berisikan promo. Kartu tersebut akan diberi cap dan konsumen akan mengumpulkan cap tersebut. Jika cap sudah memiliki 5 cap, maka konsumen mendapatkan makanan gratis. Kartu tersebut diharap ampuh untuk menarik konsumen. Menurut saya pemasaran yang sukses yaitu dengan memberikan pelayanan yang baik dan menjaga kualitas makanan yang dihasilkan, dengan langkah tersebut konsumen akan lebih tertarik untuk mencoba datang ke tempat usaha kita.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

5 KEBUDAYAAN KHAS DAERAH INDRAMAYU

pengertian generasi dan regenerasi

pengantar ilmu budaya dasar